Yogyakarta, 25 Mei 2024 – Kado Kita dan Batik Enom, yang merupakan bagian dari Margaria Group, merayakan ulang tahun mereka tahun ini. Kado Kita merayakan usia 22 tahun, sementara Batik Enom menginjak usia 6 tahun. Untuk memperingati momen istimewa ini, kedua brand menghadirkan acara bertajuk Fusion Flux Day pada Sabtu, 25 Mei 2024, di halaman Kado Kita, Jalan Sagan No. 24 Gondokusuman.
Fusion Flux Day menggabungkan konsep “Fusion” dan “Flux”, mencerminkan perpaduan tren seni yang berubah dan dinamis seiring waktu. Acara ini menjadi wadah bagi komunitas seni dan kreativitas untuk berkolaborasi, menciptakan karya baru yang unik.
Alfita R. Hapsari, Creative & Marketing Director Margaria Group, menjelaskan, “Fusion Flux Day menggabungkan berbagai kegiatan seperti workshop, pop-up market, food and beverages tenant, peluncuran produk spesial, serta hiburan Live DJ.” Acara ini didukung oleh 12 brand ternama seperti Por Aqui, Lars OG, Soes For You, dan lainnya, yang turut meramaikan atmosfer acara.
Sementara untuk merayakan ulang tahun ke-6 mereka, Batik Enom mempersembahkan Pijar Series, koleksi eksklusif yang menggambarkan perjalanan mereka dengan Teman Enom. Setiap kain dalam koleksi ini mengandung nilai kebersamaan dan dedikasi untuk melestarikan warisan batik Indonesia.
Devie Fransisca, CEO Batik Innovation Margaria, menambahkan, “Koleksi Pijar Series menampilkan enam motif batik Kawung dalam desain patchwork yang energik, ideal untuk busana siap pakai yang modern dan dinamis.”
Di sisi lain, Luxurious Wedding Seserahan dari Kado Kita memadukan nilai tradisional dan modern dalam tiga tema eksklusif: Botanical Bliss, Royal Blue, dan Wood & Petal. Produk ini dirancang secara handmade untuk memenuhi standar kualitas tinggi dan kesempurnaan dalam setiap detailnya.
Bety Ardiansi, Pimpinan Unit Kado Kita, menyimpulkan, “Kami berharap terus berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi pelanggan setia kami, dengan menggabungkan nilai-nilai tradisional dan estetika modern.”